Minggu, 29 Desember 2013

Waktu Paling Populer untuk Melamar Kekasih

Jakarta - Melamar atau dilamar menjadi salah satu momen yang tidak akan dilupakan pasangan. Apalagi jika lamaran itu dilakukan di waktu yang istimewa. Jika setahun terdiri dari 365 hari, mana dari hari tersebut yang paling banyak dipilih pria untuk melamar kekasihnya?

Sebuah survei yang diadakan salah satu situs perencanaan pernikahan di Inggris, Chilisauce mengungkapkan waktu paling favorit untuk melamar. Survei tersebut melibatkan 7.000 responden pria dan mengajukan pertanyaan bagaimana cara terbaik untuk melamar.

Dari pertanyaan itulah terungkap, waktu paling populer untuk melamar kekasih adalah saat Malam Natal. Hampir dua dari tiga responden yang menyebut Malam Natal sebagai waktu paling tepat untuk mengajukan ajakan menikah.

Seperti dikutip Huffington Post, waktu lainnya yang juga dianggap saat terbaik untuk melamar adalah Valentine dengan dipilih 30% responden. Diikuti dengan hari Natal (13%) dan Malam Tahun Baru (9%), sebagai hari yang dipilih sebagai waktu istimewa untuk melamar kekasih. Menariknya, para responden di Inggris ada 6% responden yang menganggap waktu terbaik untuk melamar adalah saat Haloween.

Jika hasil survei ini dipetakan berdasarkan gender, hasilnya berbeda. Bagi wanita, hari paling tepat untuk melamar bukanlah saat Malam Natal. 32% wanita menganggap Valentine sebagai hari yang lebih istimewa untuk pria bersimpuh dan mengajak mereka menikah. Tanggal ketika resmi pacaran juga dianggap spesial oleh 20% wanita untuk dijadikan hari lamaran.

Setelah hari yang ditentukan diketahui, lantas bagaimana cara melamar terbaik idaman para wanita? Jawabannya adalah lakukan sesederhana mungkin. 51% wanita menyebut cara terbaik untuk melamar adalah dengan langsung mengatakan kalimat sakti 'apakah kamu mau menikahiku'.

http://images.detik.com/content/2013/12/23/854/080000_melamar.jpg

Sumber :http://wolipop.detik.com/read/2013/12/23/075211/2449057/854/ini-waktu-paling-populer-untuk-melamar-kekasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar